Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Seperti di Liga Inggris, Pemain Serie A Tolak Pemotongan Gaji

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Damiano Tommasi. AP/Antonio Longo/LaPresse
Damiano Tommasi. AP/Antonio Longo/LaPresse
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Para pemain Serie A Liga Italia menolak pemotongan gaji yang sudah diputuskan klub-klub. Penolakan itu disampaikan Asosiasi Pesepakbola Italia (AIC), lewat pernyataan resmi mereka, Senin.

Pemotongan gaji pemain dan staf itu sudah disepakati pengelola liga dan klub-klub Serie A dalam pertemuan Senin, 6 April 2020. Gaji kotor tahunan para pemain akan dipotong sepertiganya jika musim dibatalkan karena pandemi virus corona dan dipangkas seperenamnya jika musim dilanjutkan.

Pengurus asosiasi pemain langsung menolak proposal tersebut. Mereka menyebut usulan itu "tidak dapat diterima." Dalam pernyataannya mereka juga mengecam pengurus klub dan pengelola liga.

"Perilaku liga tidak bisa dipahami pada saat seperti ini. Mereka seperti ingin membuang pemain, menempatkannya dalam sorotan buruk ketika ekonomi memburuk karena krisis. Fakta ini membuat Anda mempertimbangkan kembali kredibilitas kewirausahaan mereka yang seharusnya mampu menyelamatkan sistem sepak bola di saat sulit ini."

Pernyataan itu berlanjut, "Memikirkan bahwa resolusi dari pertemuan itu memutuskan untuk tidak membayar pemain, membuat kami kehabisan kata-kata. Presiden (Serie A) yang menginginkan penangguhan gaji ini juga yang memutuskan pemain untuk berlaga sampai 9 Maret, berlatih hingga pertengahan Maret, dan masih memantau dan mengontrol pelatihan individu yang dilakukan sesuai dengan arahan dari pelatih mereka."

AIC juga kecewa karena putusan itu dibuat tanpa ada pembicaraan dengan pemain. "Sekarang kami mengerti mengapa tidak ada usaha mencari kesepakatan soal perubahan teknis pada perjanjian kolektif. Niat (klub) sebenarnya memang untuk tidak membayar. Itu membuat kami terpana, mengingat bahwa beberapa tim sudah duduk bersama dengan para pemain untuk membahas cara saling membantu di saat seperti ini. "

Dalam kesempatan itu, Presiden AIC Damiano Tommasi mengatakan, "Jika klub-klub Serie A harus bertemu untuk mengatakan mereka tidak akan membayar upah ketika pada pada saat tatap muka dengan para pemain, masing-masing klub mencari perjanjian yang masuk akal, itu sangat mengkhawatirkan."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tommasi mengaku tidak bisa memahami logika di balik perilaku klub itu. "Menempatkan para pemain sebagai protagonis utama dan dalam sorotan buruk, ketika hampir semua orang sudah mendiskusikan dengan klub bagaimana cara keluar dari krisis ini bersama-sama. Ini tampak gila bagi saya. "

Wakil presiden AIC, Umberto Calcagno, menyebut usulan pemotongan gaji itu memalukan dan tidak dapat diterima. "Indikasi jelas bahwa mereka tak ingin membayar pemain untuk kerusakan yang disebabkan oleh krisis. Satu-satunya bagian yang relevan dari siaran pers itu adalah yang mengatakan bahwa tim harus merundingkan perubahan kontrak dengan pemain secara individu."

Penolakan pemain atas pemotongan gaji sebelumnya juga muncul di Liga Inggris. Asosiasi pemain profesional di sana menolak pemotongan gaji 30 persen yang sudah disepakati klub dan Premier League. Mereka bersedia membantu usaha memerangi virus corona tapi tidak lewat pemotongan gaji oleh klub yang dinilai tak jelas penyalurannya. Lagi pula pemotongan gaji itu justru berpotensi mengurangi pemasukan pajak negara.

Liga Italia dan Liga Inggris saat ini terhenti karena pandemi virus corona. Belum jelas kapan kompetisi akan bisa bergulir lagi.

FOOTBALL ITALIA | OMNI SPORT

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

7 menit lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.


Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

14 menit lalu

Pemain Liverpool Mohamed Salah dan pelatih Jurgen Klopp. Action Images via Reuters/John Sibley
Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

26 menit lalu

Pemain West Ham United Michail Antonio melakukan selebrasi bersama Mohammed Kudus usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Action Images via Reuters/John Sibley
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.


Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

4 jam lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.


Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

7 jam lalu

Ekspresi pemain Liverpool Harvey Elliott setelah pemain West Ham United Michail Antonio mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Liverpool hanya mampu bermain imbang dengan tuan rumah West Ham 2-2. REUTERS/David Klein
Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.


Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

16 jam lalu

Arne Slot. UEFA/Handout via REUTERS
Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

2 hari lalu

Pemain Manchester City Julian Alvarez. REUTERS/Carl Recine
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.


Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

2 hari lalu

Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menemui Wakil Presiden Ma'ruf Amin di Istana Wapres, Jakarta Pusat, Rabu, 24 April 2024. Foto Sekretariat Wakil Presiden
Gibran Wakil Presiden Terpilih, Berapa Gaji dan Tunjangannya?

Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi mengumumkan Prabowo-Gibran sebagai presiden-wakil presiden terpilih. Berapa gaji dan tunjangan Gibran?


AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

2 hari lalu

Stefano Pioli. REUTERS
AC Milan akan Mengakhiri Kerja Sama dengan Stefano Pioli, Simak Perjalanan Kariernya

Stefano Pioli akan tersingkir dari AC Milan pada akhir musim


Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

2 hari lalu

Pemain Liverpool Virgil Van Dijk berduel saat The Reds menghadapi Fulham di Anfield, Ahad, 3 Desember 2023. Twitter @LFC.
Liverpool Kalah di Kandang Everton, Virgil Van Dijk Minta Timnya Akhiri Musim dengan Benar

Kapten Liverpool Virgil van Dijk mendesak para pemain untuk segera bangkit setelah kekalahan Derby Merseyside melawan Everton.